Senin, 04 April 2011

Pedagang Minta Bupati Dihadirkan Di DPRD Kampar

BANGKINANG, --  Senin (4/4) kemarin Pedagang Pasar Inpres Bangkinang kembali heboh dan mendatangi gedung DPRD Kampar, menagih janji Komisi I DPRD Kampar (28/3) lalu yang merekomendasikan  pembangunan Plaza Bangkinang ditunda sebelum ada kesepakatan dan meminta agar jaminan keamanan pedagang dari ancaman kebakaran.
Selain meminta agar dapat bertemu denga Komisi I DPRD Kampar yang mengeluarkan rekomendasi keputusan hearing (28/3) lalu hadir hari ini disini, “kami minta adanya jaminan keamanan dari ancaman kebakaran karena jika pembangunan di pending-pending, makakhawatir nanti si jago merah”, kata Wani salah satu juru bicara pedagang yang bertemu dengan Wakil Pimpinan DPRD Kampar Hj Eva Yuliana Jefry, Miswar Pasai, Repol, Eka Demi Yustra, Dewi Hadi, Firman Wahyudi, M Faisa, Marzuki Malik Senin (4/4) kemarin.

SELAMAT DATANG

SELAMAT DATANG DI BLOGERKU