Jumat, 15 Juli 2011

Bupati : Sudah 4 Bupati Jalan Lingkar Burhanuddin Husin Yang Tuntaskan

BANGKINANG, -- Indikator pembangunan dan keberhasilan sesorang dalam memimpin biasanya diukur dari pembangunan fisik, jika pembangunan fisik tidak terlihat maka dianggap telah gagal. Penilaian itu terjadi pada Bupati Kampar yang dinilai tidak  ada pembangunan dan tidak pernah berbuat di Kampar. Namun Burhanuddin mengakui bahwa sudah empat orang Bupati Kampar pembangunan jalan lingkar Bangkinang tidak pernah tuntas.

Herman Ghazali Yakin PAN Mendukung


BANGKINANG, -- Herman Ghazali salah satu calon Bupati Kampar yang merupakan kader PAN, (Sekjen DPW PAN Riau, merasa yakin DPP PAN akan mendukungnya maju dalam pemilukada Kampar yang tinggal 2,8 bulan lagi.
Ketua Karang Taruna Kampar ini, mengaku sudah menyiapkan financial yang dibutuhkan selama berjuang menuju kursi nomor satu di Kabupaten Kampar ini, “Dukungan PAN adalah dukungan penentu dan diharap segera diputuskan melalui mekanisme partai, Insyaalah kita berpeluang didukung”, ujar Herman.

Burhanuddin Husin Tidak Akan Ceraikan Zulher


BANGKINANG, -- Issue miring kembali menerpa Bupati Kampar Drs H Burhanuddin Husin MM yang diputuskan berduet dengan Zulher, keduanya dikabarkan tidak akan maju sepaket, tersebab para pendukungnya tidak merestui “akad nikah” keduanya.
          Burhanuddin Husin tidak terpancing dengan issue itu, bahkan ia mengatakan,  suami istri saja bisa cerai, tetapi kadang-kadang tidak terealisasi, perceraian itu adalah sebuah kesepakatan kedua belah pihak, apalagi yang minta cerai itu istri, kalau suami tidak mau menceraikan, istri tidak akan bisa cerai-cerai, ujar Burhanuddin Husin  menanggapi pertanyaan wartawan Kamis (15/7/11).

Pendidikan Bangun Karakter Bangsa

BANGKINANG, -- Fungsi pendidikan tidak hanya bertujuan mencerdaskan kehidupan bangsa, tetapi juga untuk membangun karakter bangsa. Guru dan tenaga pendidik mempunyai peran yang sangat strategis dalam pembangunan karakter bangsa.

Pendidikan Bangun Karakter Bangsa


BANGKINANG, -- Fungsi pendidikan tidak hanya bertujuan mencerdaskan kehidupan bangsa, tetapi juga untuk membangun karakter bangsa. Guru dan tenaga pendidik mempunyai peran yang sangat strategis dalam pembangunan karakter bangsa.
Melalui pengajaran sejak dini kepada para pelajar dan generasi muda, pembentukan karakter bangsa sebagai penjabaran dari empat pilar kehidupan bernegara yakni Pancasila, Undang-Undang Dasar Republik Indonesia tahun 1945, Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan Bhinneka Tunggal Ika, akan lebih cepat terwujud.

Kamis, 14 Juli 2011

Diprediksi Peserta Pemilukada Kampar Maksimal 3 Paket

Cabup-Cawabup Lain “Layu Sebelum Berkembang”
BANGKINANG, -- Tokoh politik Kabupaten Kampar, HM Amin HS memprediksi semarak pemilukada Kabupaten Kampar tahun 2011 yang banyak bermunculan nama-nama calon bupati dan calon wakil bupati Kampar ini hanya akan muncul maksimal 3 paket saja. Setakat ini hanya duet Burhanuddin Husin-Zulher yang dinilai menang dalam menyusun langkah-langkah politiknya.
       Pada pemilukada Kampar tahun 2011 ini saya memprediksi maksimal hanya 3 paket saja yang akan bertarung, yang lainnya layu sebelum berkembang atau sudah gugur sebelum waktunya, kata Amin yang dimintai tanggapanya via telephonenya, Kamis (14/7/11).

Demokrat Serahkan Nama Cabup-Cawabup ke DPD Demokrat Riau

BANGKINANG, -- Sebelum mengambil keputusan akhir tentang siapa balonbup dan balonwabup yang akan didukung dan diusung dari Partai Demokrat Kampar, maka Partai Penguasa Republik Indonesia ini akan melakukan survey satu kali lagi agar kelak tidak salah pilih.
       Ketua DPC Demokrat Kampar Hj Eva Yuliana Jefry mengatakan, “Rabu (13/7) DPC Demokrat Kampar baru menyerahkan nama-nama cabup dan cawabup hasil penjaringan ke DPD Demokrat Riau dan untuk pembicaraan selanjutnya masih menunggu ketersediaan waktu Ketum DPD Demokrat Riau, HR Mambang Mit agar nama-nama itu dapat diteruskan ke DPP Demokrat”, ujarnya menjawab Koran Riau, Kamis (14/7/11).

Rabu, 13 Juli 2011

Guru dan Orang Tua Berperan Cegah Peredaraan Narkoba



BANGKINANG, -- Maraknya peredaran narkoba saat ini perlu diwaspadai oleh semua pihak terutama guru dan orang tua memiliki peran penting dalam memberikan contoh terbaik bagi masa depan anak-anak dan masa depan generasi muda dengan meningkatkan pengawasan dan mempersiapkan benteng terhadap pergaulan.

Selasa, 12 Juli 2011

PPP Kampar Tutup Pendaftaran Cabup-Cawabup

BANGKINANG, --  DPC PPP Kabupaten Kampar akan menutup pendaftaran calon bupati dan calon wakil BUpati Kampar pada Sabtu (16/7/11). Sampai saat ini sudah terjaring 8 cabup dan 3 cawabup.
          Penutupan pendaftaran dan pengembalian formulir terakhir pada tanggal Sabtu 16 Juli 2011, dan selanjutnya PPP akan melakukan rapat pimpinan uuntuk diteruskan ke DPW Riau yang selanjutnya ditentukan oleh DPP PPP,

Tokoh Bangunan Di Kasikan Dicongkel Kawanan Rampok

TAPUNG, -- Tokoh bangunan TB SUID milik H Zakaria warga Desa Kasikan Kecamatan Tapung Hulu berhasil dicongkel maling, Peristiwa itu terjadi  di Pasar kasikan sekira pkl 22.00 wib Sabtu (9/7/11) lalu. Kerugian lebih Rp250 juta.
          “Pihak kepolisian terus mencari pelaku dan saat ini jajaran kepolisian secara intensif melakukan penyelidikan dan pengembangan terhadap kasus perampokan tersebut”, demikian Kapolres Kampar AKBP Trio Santoso melalui Kasubag Humas Polres Kampar AKP H Khodirin SH MH yang dikonfirmasi Rabu (13/7/11)

Yurjani Moga : ”Jika Dukung Calon Lain, PAN Lakukan Kontrak Politik”


BANGKINANG, -- Tiga kader PAN Kampar masing-masing Juharman Arifin, Herman Ghazali dan Yurjani Moga akan bersaing di pemilukada Kampar, namun siapa pasangan dari kader-kader PAN yang sangat berpotensi ini belum dapat dipastikan. Apabila kader diluar partai maka PAN akan melakukan kontrak politik dengan parpol koalisi.

Herman Ghazali Masih Rahasiakan Calon Pendamping


/// Juharman Bakal Gandeng Syahrizal
BANGKINANG, -- Dari 3 kader PAN Kampar yang akan bersaing pada pemilukada Kampar, Juharman Arifin, Herman Ghazali dan Yurjani Moga, baru Juharman Arifin yang ada signal akan bergandengan dengan Syahrial sementara Herman Ghazali masih merahasiakan siapa pasangan yang diincarnya.

Kejurnas Silat Senior 2011, 21 Provinsi Sudah Kirim Entry by Number dan Entry by Name

BANGKINANG, riauonline.com - Dari 33 propinsi yang ada di Indonesia, sudah 21 propinsi yang memastikan akan mengikuti Kejurnas Pencak Silat di Bangkinang, 20 Juli ini. Mereka sudah mengisi entry by name dan entry by number. Diharapkan sebelum pembukaan, 12 provinsi lainnya bisa menyusul.

”Pengurus Provinsi Ikatan Pencak Silat Indonesia (Pengprov IPSI) dari 21 Propinsi yang telah memastikan diri untuk mengikuti Kejurnas dan telah mengirimkan nama manager, official, pelatih dan atlet. Provinsi yang sudah mengirim entry by name adalah Kepulauan Riau, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah, Maluku, DI Yogyakarta, Jawa Barat, Sulawesi Utara dan DKI Jakarta.

Adi Fitri : Beasiswa Kampar tak Ikuti Standar Lagi

BANGKINANG, riauonline.com - Pemberian beasiswa untuk mahasiswa yang sedang melanjutkan pendidikan ke jenjang Strata 1 tahun 2010 menurun. Anehnya, untuk mendapatkan dana bantuan beasiswa itu memerlukan waktu yang sangat panjang sampai memakan waktu tiga bulan, dan prosedur yang dilalui juga panjang dan syarat yang harus dilengkapi harus melampirkan surat keterangan miskin.

Mantan Mahasiswa UIN Suska Pekanbaru, Adi Fitri yang pernah menerima bantuan dana beasiswa dari Pemdakab Kampar mengatakan, “Saya pernah dapat bantuan bea siswa dari pemdakab Kampar semasa saya kuliah tahun 2007/2008 lalu sebesar Rp 2 juta”, akunya.

Nilai Beasiswa Turun Drastis tapi Tetap Dipungli

BANGKINANG, riauonline.com - Kabar miring melanda Pemkab Kampar seputar pungli yang menjamur di setiap bagian. Pungli diduga mulai dari pemotongan dana SPPD PNS sampai pada pemotongan dana bantuan beasiswa bagi mahasiswa Kampar yang melanjutkan kuliah ke jenjang pendidikan S1 dan S2.

Ketua PKS Belum Tahu Siapa Pendamping Jefry Noer

Baliho Jefry Noer Terpampang di DPD PKS 
BANGKINANG, riauonline.com - Tinggal 20 hari lagi pendaftaran para calonbup dan calon wabup Kampar ke KPU, namun sampai hari ini H Jefry Noer yang sudah diputuskan DPP PKS sebagai calon Bupati Kampar belum menetapkan pilihan pendampingnya seperti Baliho yang terpampang besar di depan kantor DPD PKS Kampar itu masih berpose sendirian.

Jefry Noer Ingin Teruskan Program Lama

BANGKINANG, riauonline.com - Mantan Bupati Kampar H Jefry Noer yang akan maju menjadi Bupati Kampar 2011-2016 ini telah merencanakan untuk melanjutkan kembali rancangan program pembangunan di Kabupaten Kampar yang disusun saat menjabat Bupati Kampar periode sebelumnya.

“Apabila Allah memang menghendaki, maka atas ridho Nya saya dapat jadi Bupati Kampar lagi,  karena itu saya hanya mengharap ridho Nya,
Jabatan itu adalah amanah yang harus dijalankan dan saya akan tetap meneruskan sejumlah program pembangunan yang dulu pernah saya buat dan belum dilaksanakan,” kata Jefry, Selasa (12/7/11).

Program Utama Jefry Noer adalah bersama-sama melakukan pembenahan akhlak dan moral bagi masyarakat Kampar sebab sebagai warga masyarakat yang fanatik terhadap agama Islam di Negeri Serambi Mekkah nya Riau ini, sudah seharusnya sikap dan prilaku masyarakat Kampar mencerminkan ajaran Islam.

Ekonomi kerakyatan merupakan salah satu program yang sangat familier pada masa Jefry Noer ditengah-tengah masyarakat petani, dimana sejumlah petani bergabung dalam kelompok petani untuk melaksanakan pertanian terpadu.

Senin, 11 Juli 2011

DPP Golkar Pastikan Duet Burhanuddin-Zulher

BANGKINANG, riauonline.com - DPP Golkar positif memutuskan rekomendasi dari DPD Golkar Kampar kepada pasangan Burhanuddin Husin dan Zulher sebgai cabup dan cawabup Kampar yang harus didukung oleh DPD Golkar Kampar. Kepastian tentang keputusan itu disampaikan oleh Sekretaris DPD Golkar Kampar Drs H Syafrizal M.Si melalui handphonenya.

PDK Kampar Siap Seleksi Enam Cabup

Em Rizal
BANGKINANG, riauonline.com - Partai Demokrasi Kebangsaan (PDK) Kabupaten Kampar akan menyeleksi enam nama balonbup yang sudah mendaftarkan diri ke PDK. Enam nama yang telah mendaftar ke PDK itu adalah Juharman Arifin, Herman Ghazali, Burhannudin Husin, Binar, Ibnu Jalmas dan Suharmi.

Para cabup itu sudah mengembalikan formulir sebagai calon Bupati Kampar kecuali Suharmi sampai hari ini belum ada kejelasannya kapan akan mengembalikan formulir tersebut. Di PDK untuk calon wakil Bupati Kampar tidak ada yang mendaftar.

Disambut Puluhan Pemuda, Herman Ghazali Resmi Daftar ke PAN

BANGKINANG, riauonline.com-- Tokoh muda Kampar yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris DPW PAN Riau, Herman Ghazali Senin (11/7) pukul 10.00 wib resmi mengambil formulir calon Bupati di DPD PAN Kampar. Kedatangan Herman Ghazali tersebut disambut oleh puluhan pemuda Kampar, pengurus dan kader PAN.

Usai mengambil formulir Herman Ghazali mengatakan tekadnya untuk maju menjadi calon Bupati Kampar atas keinginannya sendiri dengan niat untuk membawa Kampar yang lebih baik di masa mendatang. Dan apa yang belum dilakukan saat ini akan diakomodir apabila kelak terpilih.

DPP Golkar Putuskan Burhannudin-Zulher


BANGKINANG, riauonline.com - Teka-teki Burhanuddin Husin dan Zulher didukung oleh Partai Golkar atau tidak tampaknya segera berakhir setelah beredar kabar kepastian DPP Golkar tetapkan keduanya berpasangan menjadi calon Bupati Kampar dan Calon Wakil Bupati Kampar.

Informasi itu diperoleh malam ini dari sumber yang layak dipercaya, “DPP Partai Golkar dapat dipastikan
mengeluarkan keputusan dan menetapkan Burhanuddin Husin dan Zulher adalah cabup dan cawabup yang didukung oleh DPD Golkar Kampar”, demikian kata sumber tersebut.

Rumah Panggung Dilalap Api Kayu Bakar

KAMPAR, riauonline.com - Satu unit rumah panggung milik Bujang Selamat, warga Dusun 1 Pulau Baru Desa Padang Mutung Kecamatan Kampar, Ahad (10/7) tadi malam sekitar pukul 21.30 wib dilalap api yang berasal dari kayu untuk memasak. Kerugian ditaksir Rp70 juta.

Sebelum kejadian korban pergi menonton bersama anaknya ke rumah tetangganya Suwarti lebih kurang 50 meter. Ternyata korban lupa mematikan api kayu dalam anglo bekas memasak di dapurnya. Tak ayal api membesar, kontan saja Arnida yang melihat kobaran api berteriak minta tolong, korban pun terperanjat kaget dan langsung lari mendekat ke rumahnya untuk menyelamatkan benda-benda berharga, namun sayang tidak ada yang bisa diselamatkan.

Herman Ghazali: Saya Ingin Berbagi Mimpi

BANGKINANG, riauonline.com - Majunya Kader Partai Amanah Nasional, Herman Ghazali pada Pemilukada Kampar tahun ini, karena ia ingin berbagi mimpi dengan masyarakat Kampar dalam mewujudkan program-program yang dibuat untuk direalisasikan dengan kebersamaan.

“Saya ingin berbagai mimpi dengan masyarakat Kabupaten Kampar dalam mewujudkan harapan dan cita-cita saya yang tertuang dalam visi misi dan program-program yang saya rencanakan, asal kita lakukan dengan kebersamaan,” kata Herman Ghazali kepada wartawan di Bangkinang Senin (11/7/11) usai mengambil formulir pendaftaran di DPD PAN Kampar.

Sebagai Kandidat, lanjut Herman, kita adalah produk, jadi tergantung masyarakat mana yang akan dipilih, apakah masyarakat ingin memilih produk lama atau produk baru dengan program-programnya, “Saya akan menghilangkan margin antara janji kampanye dengan kenyataan di lapangan”, ucapnya.

Mantan Ketua PGRI dan mantan Anggota DPRD Kampar ini menyampaikan sejumlah program yang ingin diwujudkan dari mimpinya itu adalah merealisasikan program pendidikan murah dan merata,
meningkatkan pendidikan dan kesejahteraan guru, beasiswa kepada anak didik kurang mampu dan berprestasi dan pelayanan kesehatan yang murah cepat dan dekat.

Disambut Puluhan Pemuda, Herman Ghazali Resmi Daftar ke PAN

BANGKINANG, riauonline.com-- Tokoh muda Kampar yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris DPW PAN Riau, Herman Ghazali Senin (11/7) pukul 10.00 wib resmi mengambil formulir calon Bupati di DPD PAN Kampar. Kedatangan Herman Ghazali tersebut disambut oleh puluhan pemuda Kampar, pengurus dan kader PAN.

Usai mengambil formulir Herman Ghazali mengatakan tekadnya untuk maju menjadi calon Bupati Kampar atas keinginannya sendiri dengan niat untuk membawa Kampar yang lebih baik di masa mendatang. Dan apa yang belum dilakukan saat ini akan diakomodir apabila kelak terpilih.

Calon Bupati Kampar asal Air Tiris ini menegaskan, ia akan berupaya selalu memegang dan menjalankan amanah dan apa yang akan dikampanyekan nanti. Dan itulah yang akan direalisasikan kepada masyarakat, tidak banyak berjanji-janji.

Jabatan Zulher Berakhir 2 Agustus 2011

/// Burhanddin-Teguh Hanya Cuti Saat Kampanye
BANGKINANG, -- Drs H Zulher MS sebagai Sekdakab Kampar harus mundur dari jabatannya pada saat mendaftarkan diri di KPUD Kabupaten Kampar sebagai peserta pemilukada Kampar yang dibuka pada 2 Agustus 2011 bulan depan. Sementara Burhanuddin Husin dan Teguh Sahono hanya cuti saat kampanye saja.
       Seperti diketahui, Burhanuddin Husin dan Zulher sudah lama ditetapkan DPD Golkar Kampar sebagai pasangan cabup dan cawabup, dan Senin (11/7/11) telah  diputuskan DPP Golkar secara resmi dalam rapat yang dipimpin langsung Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie dan Sekretaris Jenderal Idrus Marham di Jakarta.

Minggu, 10 Juli 2011

Ikuti TC , 26 Pesilat Kejurnas Riau Digembleng 17 Hari

BANGKINANG, --  Sebanyak 26 pesilat Provinsi Riau yang akan mengikuti Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Pencak Silat dewasa tahun 2011 melakukan Training Centre (TC) di Bangkinang selama 17 hari sejak tanggal 2-18 Juli 2011. Semua peserta diinapkan di Gedung Guru Bangkinang.
        Hingga saat ini para pesilat ini telah digembleng mengikuti berbagai latihan yang di latih oleh 5 orang pelatih professional yakni Syafrizalis, Asril Arief, Asep Solihin, Yusuf Hidayat dan Eli Susanti yang telah sukses menerjunkan para pesilat Riau pada ivent Silat Sijori di Singapura dengan hasil mampu menyabet 4 medali emas, 2 medali perak dan 6 medali perunggu pada bulan Mei 2011 yang lalu,

Menpora RI Akan Buka Kejurnas Pencak Silat

BANGKINANG, -- Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia Andi Malaranggeng direncanakan akan membuka Kejurnas pencak silat dewasa tahun 2011 Provinsi Riau di Kota Bangkinang pada tanggal, 20-27 Juli 2011 mendatang yang diikuti 33 Provinsi seluruh Indonesia
Acara pembukaan Kejurnas akan dipusatkan di Lapangan Pelajar Bangkinang dan apabila Menpora berhalangan, akan dibuka secara resmi oleh Ketua Umum PB IPSI, Prabowo Subianto, mantan Danjen Kopasus, jelas Ketua Umum IPSI Provinsi Riau, Drs H Zulher, MS Ahad (10/7).

Indra Gamal : “Jangan Larut Hadapi Kesusahan”

BANGKINANG, -- Anggota DPRD Kampar Indra gamal. S.Ag mengingatkan agar sebagai ummat Islam jangan larut dalam menghadapi kesusahan hidup dan kesedihan sebagai tausiahnya memperingati Israk Mikraj di Desa Bukit Sembilan Kecamatan Bangkinang Seberang, Sabtu malam (9/7/11).
          “sebagai ummat Islam hendaknya bertawakkal dalam menghadapi segala persoalan

Burhanuddin Yakin Tetap Berpasangan Dengan Zulher

///4 Cabup dan 5 Cawabup Kembalikan Formulir ke Demokrat
BANGKINANG, -- Empat calon Bupati dan lima calon Wakil Bupati Kampar telah mengembalikan formulir pendaftaran ke DPC Partai Demokrat Kabupaten Kampar yang diterima Tim Penjaringan. Meski issunya Zulher akan memisahkan diri namun Burhanuddin Husin yakin tetap berpasangan dengan Zulher.
          Empat Calon Bupati Kampar itu masing-masing adalah, H Jefry Noer, Burhanuddin Husin, Abdul Latief dan Mahyudin Yusdar dan lima Cawabup itu adalah H Zulher, Joko, Koko Iskandar, Alwamen, Mawardi Zakaria, demikian disampaikan Ketua Tim Penjaringan, Arif Rahman Hakim, Sabtu (9/711).
Burhanuddin Husin yang dikonfirmasi mengaku yakin tetap berpasangan dengan Zulher meski kabar beredar Zulher akan “main mata dengan Koko Iskandar, “Insya Allah pasangan saya tetap Zulher”, ujarnya singkat melalui sms hp-nya

Pemimpin Kampar Harus Bebas dari Dosa Masa Lalu

BANGKINANG, riauonline.com - Berbagai harapan digantungkan kepada siapa yang kelak akan memegang tampuk kepemimpinan di Kabupaten Kampar. Karenanya pemimpin Kampar harus terbebas dari dosa masa lalu, memiliki komitmen berpihak pada rakyat dan bersedia melayani rakyat 24 jam juga tidak mementingakan pribadi dan kelompok.

Harapan itu disampaikan Ketua DKK (Dewan Kesenian Kampar) Syamsul Mokhamar, S.Ag. “Pemimpin Kampar itu harus dekat dengan rakyat, punya komitmen untuk rakyat, tidak memihak kepada golongan atau kelompok tertentu, siap melayani rakyat 24 jam, kebijakan-kebijakannya pro rakyat, tidak mementingkan pribadi dan yang terpenting lagi bebas dari doa-dosa masa lalu”, jelasnya.

Jumat, 01 Juli 2011

Sore ini Jefry Noer Daftar ke Demokrat

BANGKINANG, -- Mantan Bupati Kampar yang kini adalah Anggota DPRD Riau, H Jefry Noer direncanakan sore ini pukul 15.00 Wib akan mendaftarkan diri untuk maju bersaing menjadi peserta pemilukada ke DPC Partai Demokrat Kabupaten Kampar.
         Tim Penjaringan DPC Demokrat Kabupaten Kampar, Yon Herawadi SH yang dikonfirmasi membenarkan hal itu, "ya,, benar hari ini bapak Jefry Noer dijadwalkan akan mendaftarkan diri ke DPC Demokrat Kabupaten Kampar karena ia akan menjadi peserta pemilukada Kabupaten Kampar yang akan dilaksanakan Oktober 2011 mendatang", jelasnya.
        Ditambahkan Yon, kendati bapak Jefry Noer adalah kader Demokrat, namun Demokrat tidak membatasi siapa saja yang akan mendaftarkan diri ke DPC Demokrat Kampar, semua memiliki peluang, Demokrat terbuka untuk umum yang tentunya Demokrat akan memperhatikan aspirasi dari masyarakat siapa calon yang menjadi pilihan rakyat.
H Jefry Noer yang dikonfirmasi via handphone-nya juga membenarkan rencana tersebut, "Insya Allah saya hari ini pukul 15.00 Wib saya akan mendaftarkan diri sebagai balonbup Kampar ke DPC Demokrat Kampar", ujarnya.(***)

Demokrat Tetapkan 9 Syarat Balonbup Wabup Kampar

BANGKINANG, -- Mendekati harinya, DPC Partai Demokrat Kabupaten Kampar baru membuka penjaringan untuk balonbup dan balonwabup Kampar dan menyiapkan 9 macam persyaratan yang harus diisi dan dilengkapi.
Sembilan syarat itu yakni mengisi Formulir Pendaftaran, mengisi Visi dan Misi, Daftar Riwayat Hidup dan Profil Lengkap, Foto Copy KTP dilegalisir pejabat berwenang, Foto copy ijazah dilegalisir (dari SD s/d Pendidikan Terakhir), Pas Photo warna terbaru 3 x 4 sebanyak 5 lembar, mengisi Surat Pernyataan Tidak menuntut secara hokum, Surat Pernyataan Bersedia Dicalonkan        , Surat Pernyataan Memenuhi syarat dan ketentuan Partai Demokrat.
Semua persyaratan itu diambil kemudian diisi dan dilengkapi lalu diserahkan langsung oleh kandidat balonbup dan balonwabup Kampar kepada Tim 9 yang merupakan tim penjaringan balonbup dan balonwabup Kampar di Kantor DPC Demokrat Kampar, demikian Ketua Tim Penjaringan Arif Rahman Hakim Senin (27/6/11) tadi.
Partai Demokrat Kampar membuka Pendaftaran Balon Bupati Kampar dan Wakil Bupati Kampar Priode 2011-2016 terbuka untuk siapa saja yang ingin mendaftarkan diri asalkan sesuai dengan ketentuan yang di putuskan partai Demokrat.  
Pendaftaran ini kata Arif dimulai 27 juni dan berakhir tanggal 7 juli 2011 yaitu mulai pukul 9.00 s/d 14.00 wib setiap hari kerja dan formulir pendaftaran di kembalikan selambat-lambatnya tanggal 10 juli 2011, "saya menghimbau bagi siapa yang ingin mendaftar kami persilahkan dan agar yang bersangkutan bisa datang langsung mendaftarkan diri", katanya (***)


Pembahasan KUA PPAS Kampar Tak Prosedural

BANGKINANG, -- Pembahasan KUA PPAS yang kini sedang dibahas di DPRD Kabupaten Kampar dinilai Wakil Ketua Komisi I DPRD Kampar tidak procedural dan terkesan direkayasa. Hanya 5 SKPD yang dibahas DPRD Kampar selebihnya "dibungkus saja".
       Wakil Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Kampar Drs Miswar Pasai, SH MH kepada sejumlah wartawan mengatakan, "pembahasan KUA PPAS APBD-P tahun 2011 ini tidak procedural dan melewati proses yang menjadi dasar pembahasan APBD P Kampar", kata Miswar.
"ini sangat aneh, karena legalitas dan dasar hukum dari pembahasan KUA PPAS itu tidak jelas dan anehnya lagi Ketua Dewan bersama kroni-kroni Bupati menyampaikan dalam forum, pembahasan SKPD lain bungkus saja yang artinya "bungkus saja", (dikondisikan saja atau tidak perlu dibahas)", ucap Miswar.
Diterangkan Miswar bahwa sebelum penyerahan KUA PPAS DPRD Kabupaten Kampar tidak menerima perda terkait hasil LPPD (laporan pelaksanaan pemerintahan daerah) terhadap APBD murni tahun 2011 yang seharusnya disertai hasil audit BPK lalu dibuat perda tentang LPPD terhadap APBD Kampar.

Baliho Burhanuddin Husin Menjamur

BANGKINANG, -- Sudah menjadi kebiasaan pejabat hobby mejeng di Baliho, hamper di setiap tepi jalan dan persimpangan jalan terpampang photo pejabat berpose bergonta-ganti warna pakaian, apalagi menjelang pemilukada disepanjang jalan protocol dan jalan lintas berderet photo-photo pada kandidat yang akan bersaing pada pemilukada Kampar.
          Diantara banyaknya pose pejabat itu adalah Bupati Kampar Drs H Burhanuddin Husin, baik yang berpose sendiri di setiap kantor satker seperti peringatan untuk membayar pajak dan himbauan lain maupun berpose bersama Sekdakab Kampar Drs H Zulher MS diantaranya baliho sambut pelaksanaan kejurnas Pencak Silat, Ajakan Kepada masyarakat agar mendonorkan darah di jalan lingkar Batu Belah, tentang Porkab di lapangan Pelajar Bangkinang, Baliho selamat sukseskan PON 2012 dan terakhir himbauan ucapan selamat MTQ diperbatasan masuk di desa Batu Belah.
          Konon pada arena masuk pelaksanaan MTQ di Kecamatan Tapung tersebut, Burhanuddin Husin sempat "marah" ke stafnya karena pada gerbang masuk terpajang baliho kandidat lain yakni H Jefry Noer sementara Baliho yang memampangkan photonya tidak ada, yang pada akhirnya dipajanglah baliho terbesar di arena itu yakni pose Burhanuddin Husin. (***)


SELAMAT DATANG

SELAMAT DATANG DI BLOGERKU